Kamis, 31 Maret 2022

Ucapkan Selamat Ramadhan 1443 H, Ini Pesan Camat Helmi.

Gerebek Online. Kehadiran bulan ramadhan sebentar lagi, bulan teristimewa dibanding bulan bulan lainnya dalam penanggalan Hijriyah, karena di bulan Ramadhan dilaksanakan puasa oleh seluruh ummat Islam yang mendapatkan ganjaran langsung dari Allah SWT.

Bulan yang mulia itu akan datang kepada kita, hanya menanti dalam hitungan hari saja. Camat Nipah Panjang Helmi Agustinus,SE atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Kecamatan mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa ramadhan 1443 H kepada seluruh masyarakat kecamatan Nipah Panjang “Semoga segala amal dan kebajikan kita di Bulan Ramadhan ini diterima di sisi Allah,” tutur Camat bergaya nyentrik ini.

Sosok nomor satu di Kecamatan Nipah Panjang itu juga berharap momentum Ramadhan dapat menjadi momentum bagi seluruh umat muslim, khususnya di Nipah Panjang untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus menjadi ajang untuk melatih diri menjadi pribadi yang baik.

Hal tersebut disampaikan Camat Helmi Agustinus,SE via WA pada , Kamis (31/03/2022).

Seperti kita ketahui bahwa Muhammadiyah telah memutuskan hari pertama puasa 2022 pada Sabtu (2/4/2022) dengan melakukan metode hisab hakiki wujudul hilal yang berpedoman pada Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.

Keputusan puasa hari pertama 2022 ini dituangkan dalam Maklumat PP Muhammadiyah nomor 01/MLM/I.O/E/2022 di mana dijelaskan juga bahwa 1 Syawal jatuh pada Senin (2/5/2022).

Meski Muhammadiyah sudah menentukan, kapan puasa hari pertama 2022, pemerintah belum menentukannya dan akan melakukan Sidang Isbat 1 Ramadhan 1443 H dan 1 Syawal 1443 H yang akan dilaksanakan pada Jumat (1/4/2022). Hasil dari sidang isbat ini yang akan menentukan 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal berapa.

Diminta tanggapan soal ini Camat Helmi mengatakan, " Kita menghargai setiap keputusan, namun kami tetap menunggu keputusan resmi dari pemerintah. Kepada kawan-kawan Muhammadiyah kami ucapkan selamat menjalankan ibadah puasa pada 2 April esok hari, " tutupnya. ( ML ) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar