Sabtu, 29 Oktober 2022

SAYA MENYAYANGKAN PENCABUTAN GUGATAN “IJAZAH PALSU JOKOWI”

Sejak dua hari yang lalu saya sungguh menyayangkan pencabutan gugatan perbuatan melawan hukum atas kasus “Ijazah Palsu Jokowi” oleh para pengacara Bambang Tri Mulyono (BTM)  di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (Kamis 27/10/2022). Sebaliknya juga, saya menyayangkan mengapa polisi menahan BTM dalam dugaan melakukan tindak pidana pencemaran agama. Walaupun penahanan ini tidak berkaitan dengan gugatan “ijazah palsu Jokowi”, namun langkah itu mengesankan Pemerintah menggunakan kekuasaan, bukannya hukum, dalam menghadapi BTM. 

Sementara semua orang tahu, BTM menggunakan Eggi Sudjana dan Ahmad Khozinudin sedang menggugat ijazah Jokowi ke PN Jakarta Pusat. Penahanan BTM ini pula yang dijadikan Eggi dan Khozinudin sebagai alasan untuk mencabut gugatan. Menurut mereka, sebagai pengacara, mereka susah mengumpulkan bukti-bukti untuk memenangkan gugatan, sebab BTM ditahan polisi dan tidak bisa dikunjungi. Padahal BTMlah menurut mereka, yang mempunyai akses kepada saksi-saksi dan bukti untuk dihadirkan dalam persidangan.

Dengan dicabutnya gugatan, maka apakah ijazah Jokowi, mulai SD, SMP, SMA dan UGM yang dijadikan syarat Jokowi maju ke Pilpres, asli atau palsu, akhirnya tidak pernah terbukti dan diputuskan oleh pengadilan. Padahal putusan hukum yang inkracht van gewijsde dan menyatakan ijazah Jokowi asli atau palsu sangat penting, bukan saja untuk mengakhiri kontroversi politik mengenai soal itu, tetapi juga sangat penting untuk kepastian hukum, agar kasus kontroversial ini berakhir dengan jelas. Kalau tidak, kasus ini selamanya akan menggantung dan menjadi gunjingan politik tanpa henti. 

Para pendukung dan simpatisan Jokowi akan ramai-ramai membuat pernyataan ke media, termasuk para pejabat pemerintah, pejabat struktural dan dosen UGM serta sahabat, teman seangkatan dan handai taulan Jokowi yang menyatakan mereka menjadi “saksi” ijazah Jokowi asli. Sebaliknya juga BTM dan para pendukungnya tidak akan pernah berhenti menggunakan media yang ada untuk terus melancarkan serangan bahwa Jokowi adalah “penipu” dan “ijazahnya palsu” dengan bukti-bukti versi mereka tentunya. Tetapi semua pernyataan itu hanyalah bagian dari pembentukan dan penggalangan opini belaka. Dari sudut hukum, pernyataan-pernyataan itu tidak ada bobot dan nilanya, kecuali keterangan itu diucapkan di bawah sumpah dalam sidang pengadilan yang terbuka untuk umum.

Saya teringat suatu ketika ada sekelompok pengacara yang menamakan dirinya “100 Pengacara Reformasi” dipimpin Suhana Natawilana, menggugat keabsahan berhentinya Presiden Suharto ke PN Jakarta Pusat. Mereka mendalilkan bahwa berhentinya Suharto tanpa melalui MPR tidak sah. Akibatnya, kedudukan BJ Habibie sebagai Presiden menggantikan Suharto juga tidak sah. Polisi zaman BJ Habibie waktu itu tidak menangkapi Suhana dkk dengan macam-macam alasan pidana. BJ Habibie juga berkata kepada saya, biar pengadilan memutuskan sah atau tidaknya Suharto berhenti, dan sah atau tidaknya dirinya menjadi Presiden menggantikan Suharto. BJ Habibie berkata demikian kepada saya di Bina Graha dalam kedudukan sebagai Asisten (saat ini, Deputi) Mensesneg yang melaporkan adanya gugatan itu.

Saya sendiri dipanggil PN Jakarta Pusat untuk memberikan keterangan bagaimana proses berhentinya Suharto dan bagaimana prosesnya BJ Habibie menggantikannya sebagai Presiden. Kebetulan saya merupakan salah seorang saksi sejarah atas terjadinya peristiwa peralihan kekuasaan tahun 1998 itu. Setelah sidang berlangsung cukup lama, PN Jakarta Pusat akhirnya memutuskan menolak gugatan 100 Pengacara Reformasi. Dalam pertimbangan hukumnya, PN Jakarta Pusat menyatakan proses berhentinya Suharto tanpa melalui MPR dan pengucapan BJ Habibie sebagai Presiden menggantikannya adalah sah menurut hukum.

Saya bertanya kepada Suhana apakah akan banding. Dia bilang, tidak. Perkara selesai dan inkracht van gewijsde. Akibat putusan itu, saya sempat mengolok-olok Ali Sadikin. “Sekarang Pak Ali tidak bisa lagi ngomong Suharto berhenti tidak sah. Ini sudah ada putusan pengadilan berkekuatan hukum tetap. Lagipula, omongan seperti itu tidak ada gunanya. Kalau Pak Ali masih tetap ngomong berhentinya Suharto tidak sah, maka itu artinya Pak Harto masih tetap Presiden. Kalau Pak Harto masih tetap Presiden, beliau bisa berbuat apa saja terhadap anggota Petisi 50. Apa begitu maunya Pak Ali?”. Ali Sadikin nampak merenung.

Saya berpendapat, adanya putusan pengadilan terhadap kasus kontroversial itu sangat penting agar ada kepastian hukum. Karena itu, saya menyayangkan mengapa polisi menahan BTM. Walaupun dasar penahanannya, seperti saya katakan tadi, tidak berkaitan dengan gugatan “ijazah palsu Jokowi”. Tetapi kesan Pemerintah “main kekuasaan” menghadapi BTM sulit dihindari. Lagipula, penahanan bahkan pemenjaraan tidak akan membuat BTM menjadi jera. Kontroversi “ijazah palsu Jokowi” sudah diungkapkan BTM melalui bukunya “Jokowi Under Cover” yang membuatnya masuk penjara. Setelah keluar penjara, BTM mulai lagi dengan serangan yang sama terhadap Jokowi.

Satu-satunya cara “mengalahkan” BTM adalah dengan mengajukan bukti-bukti surat (tertulis, rekaman, foto dan sejenisnya), keterangan saksi dan ahli dibawah sumpah yang memberikan keterangan dalam sidang yang terbuka untuk umum untuk membantah bukti-bukti yang diajukan oleh BTM dan para pengacaranya. Percayakan kepada majelis untuk menilai semua bukti yang diajukan oleh penggugat maupun tergugat dengan seluas-luasnya, untuk akhirnya memutuskan gugatan dikabulkan atau ditolak. Dalam pertimbangan hukumnya, majelis tentu akan mengemukakan dasar-dasar hukum putusan dan menilai alat-alat bukti yang dihadirkan Penggugat dan Tergugat dengan jernih dan mengambil putusan yang paling tepat dan dapat dipertanggungjawabkan.

Kini penahanan BTM justru dimanfaatkan oleh BTM dan pengacaranya, Eggi dan Khozinudin, untuk dijadikan alasan mencabut gugatan. Alasannya, sulit mengumpulkan bukti-bukti untuk dibawa ke persidangan karena BTM sedang dalam tahanan dan sulit ditemui. Alasan ini pun terkesan aneh juga. Pengacara yang bekerja secara profesional tentu telah mengumpulkan semua bukti yang membuatnya “haqqul yaqien” akan memenangkan gugatan sebelum mendaftarkan gugatan ke pengadilan. Mereka pasti tahu ketentuan hukum acara perdata: siapa mendalilkan harus membuktikan dalilnya. Bukan Jokowi dan para pengacaranya yang harus membuktikan ijazah Jokowi asli dan tidak palsu. BTM dan para pengacaranyalah yang harus membuktikan bahwa ijazah Jokowi mulai SD sampai UGM adalah palsu.

Kalau bukti-bukti masih sulit dikumpulkan, dengan alasan apapun, termasuk yang punya akses terhadap data dan saksi hanyalah penggugat prinsipal, dalam hal ini adalah BTM, lazimnya seorang pengacara takkan berani mendaftarkan gugatan seperti itu ke pengadilan. Kalau masalah BTM ditahan dan tidak bisa hadir ke pengadilan, mestinya tidak masalah. Bukankah dia sudah menunjuk Eggi dan Khozinudin untuk mewakili dirinya? 

Bahkan, penahanan BTM justru bisa “dimainkan” Eggi dan Khozinudin untuk membangun opini di luar sidang untuk memperoleh dukungan moril, opini dan politik terhadap gugatannya. Walaupun opini seperti itu tidak boleh mempengaruhi hakim dalam mengadili suatu perkara, tetapi secara tidak langsung opini seperti itu tetap penting. Jadi, saya juga bisa bertanya: apakah penahanan BTM hanya sebagai alasan untuk mencabut perkara, ataukah memang sedari awal para pengacaranya tahu bahwa bukti-bukti yang akan dihadirkan di sidang nantinya kurang meyakinkan?

Jadi pada hemat saya, semestinya polisi tidak usah menahan BTM ketika dia sedang mengajukan gugatan “ijazah palsu Jokowi” ke pengadilan. Biarkan persidangan berlangsung dan kita nanti putusan pengadilan apakah ijazah Jokowi palsu atau tidak. Sebaliknya juga semestinya para pengacara BTM tidak mengemukakan alasan karena BTM ditahan sulit mengumpulkan bukti-bukti dan kemudian mencabut gugatan. Sebagai pengacara, mestinya mereka memberi advis kepada BTM agar meneruskan gugatan. Ibarat kata pepatah: berjalan harus sampai ke ujung, berlayar harus sampai ke tepi. BTM juga harus dengan ksatria menerima apapun putusan pengadilan nantinya, gugatannya dikabulkan atau ditolak dengan segala implikasinya. Begitu pula Jokowi.

Hukum sesungguhnya adalah mekanisme untuk menyelesaikan konflik secara adil, damai dan bermartabat. Kita tidak perlu berkelahi di jalanan atau saling serang-menyerang di media sosial tanpa kesudahan. Bawa persoalan itu ke pengadilan dan biarkan hakim memberikan putusan yang adil. Beri dukungan kepada pengadilan untuk bersikap demikian, jangan ditekan-tekan apalagi diintimidasi. 

Alangkah baiknya juga, jika Presiden Jokowi mengatakan kepada publik, misalnya: “Saya tahu ada yang menggugat saya ke pengadilan dan menuduh ijazah saya palsu. Saya telah menunjuk pengacara untuk mewakili saya di pengadilan. Sebagai Presiden, walaupun gugatan ini ditujukan kepada saya pribadi, saya mempersilahkan majelis hakim untuk memeriksa dan memutus gugatan ini berdasarkan hukum dan keadilan untuk akhirnya nanti memutuskan apakah ijazah saya asli atau tidak. Mari kita tunggu putusan pengadilan”. Jika ada ucapan Presiden Jokowi seperti itu, orang akan makin menghormati beliau dan menganggap beliau sebagai seorang negarawan sejati.

Tapi sayang, BTM ditangkap dan dijebloskan dalam tahanan. Sayang pula, Eggi dan Khoizinudin mencabut gugatan yang telah memasuki persidangan itu. Akhirnya hukum tidak menjalankan fungsinya untuk memberi kata putus terhadap sebuah persolan yang dipertikaikan. Sementara kontroversi politik akan terus berlanjut tanpa tanda-tanda kapan akan berakhir…

Oleh Yusril Ihza Mahendra

Bogor, 29 Oktober 2022

( Sumber FB YIM )

Jumat, 28 Oktober 2022

Masjid Al Fajri Adakan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H.

Bandar Jaya, Gerebek Online. Pengurus Masjid Al Fajri SK 12 Kelurahan Bandar Jaya Kecamatan Rantau Rasau Kabupaten Tanjung Jabung Timur menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad 1444 H pada Jum'at (28/10/22 ) pukul 14.00 Wib bertempat di pelataran Masjid Al Fajri.  Acara ini mengundang para jamaah dan pengurus masjid di Kelurahan Bandar Jaya dan sekitarnya.

Acara maulid Nabi Muhammad SAW kali ini mengambil tema " Kita teladani akhlak Rasul serta kita jaga akidah dan ukhuwah islamiah "

Dalam sambutannya ketua panitia acara Ustad Abdul Kholil menyampaikan ucapan ribuan terima kasih atas kedatangan para undangan yang telah meluangkan waktunya untuk dapat menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad yang telah di selenggarakan.

" Terima kasih yang tak terhingga kepada para undangan yang telah hadir meluangkan waktunya untuk mengikuti acara yang kami laksanakan ini. Kami mohon maaf jika ada kekurangan disana sini mulai dari penyambutan sampai dengan akhir acara nanti. " ujarnya.

Selanjutnya mari kita isi peringatan maulid Nabi Muhammad SAW kali ini dengan mendengarkan ceramah agama oleh guru kita Bapak KH Husein Arrabani Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid SK 14 Kelurahan Bandar Jaya.

" Kepada segenap panitia acara tentunya kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas terselengaranya acara yang kita muliakan ini," tutupnya

Sebelumnya ketua panitia acara mengajak para undangan dan jamaah untuk mengirimkan Surat Alfatihah untuk mengenang Almarhum Ustad Tabrani Imam Masjid Alfajri periode sebelumnya.

Sementara itu Lurah Bandar Jaya Agus Purnomo,SE dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf atas tidak hadirnya Camat Rantau Rasau M Yani,SE ke lokasi acara dikarenakan sedang mengikuti Bimtek di Jakarta.

" Kami atas nama pemerintah mengucapkan permohonan maaf Bapak Camat yang tidak dapat menghadiri acara ini di karenakan ada kegiatan Bimtek di Jakarta bersama para pejabat diingkup Pemkab Tanjabtim, " tegasnya.

" Saya pribadi dan atas nama pemerintahan sangat mengapresiasi atas terselenggaranya acara ini, panitia tentunya telah bekerja keras untuk mewujudkan acara ini. Tentunya atas kerjasama semua pihak, hal ini dapat terlaksana dengan baik, Alhamdulillah banyak juga hadir adik-adik dari pondok pesantren di wilayah Bandar Jaya dimana di Kelurahan Bandar Jaya sendiri telah ada 4 pondok pesantren yang siap mendidik anak-anak kita untuk lebih memahami tentang agama  "katanya

Selain mengapreasi acara yang terselenggara dengan baik, Lurah Bandar jaya tersebut juga mengingatkan isu terkini masalah penggunaaan obat-obatan yang menyebabkan gagal ginjal pada anak.

" Hendaknya kita semua dapat mencermati setiap isu yang berkembang dalam pemberitaan dengan baik. Hal-hal tentang kesehatan yang tak kita pahami baiknya kita tanyakan langsung kepada ahlinya. Jangan mengambil tindakan yang bukan wewenang kita. Bertanyalah kepada dokter atau rekan-rekan di kesehatan jika itu di perlukan. " tegasnya.

Sambutan Lurah Bandar jaya di tutup dengan himbauan agar supaya warga dapat meningkatkan pengawasan soal kamtibmas di wilayah masing-masing.

Puncak acara Maulid Nabi Muhammad tersebut adalah mendengarkan Tausyiah yang dibawakan oleh KH. Husein Arrabani Pimpinan Pondok Pesatren Daarut Tauhid. 

Adapun inti dari tausiyahnya Kyai Husein Arrabani adalah mengajak untuk meneladani akhlak Rasulullah. Beliau juga mengingatkan bahwa akhlak lebih tinggi daripada ilmu, namun hendaknya agar supaya dapat seiring sejalan. Alangkah indahnya jika kita berahlak dan juga berilmu dalam mengarungi kehidupan.

Akhir dari tausiyahnya Kyai Husein mengajak untuk memperbanyak berzikir kepada Allah SWT dalam keadaan apapun, jika tak mampu mintalah bimbingan guru yang mengerti akan ilmu rohani agar supaya dapat menghadap Allah SWT dengan hati yang selamat. ( MRD )


Kamis, 27 Oktober 2022

Ponpes Daarul Ikhlas Nipah Panjang Akan Hadirkan Ustad DR Muhammad Yahya Waloni.

Nipah Panjang, Gerebek Online. Maulid Nabi Muhammad SAW yang diperingati setiap 12 rabiul awal 1444 hijriah telah jatuh pada tanggal 8 Oktober 2022. Semua komunitas masyarakat muslim biasanya melakukan  perayaan maulid nabi baik itu mesjid, sekolah, kantor atau di komunitas muslim lainnya.

Kali ini Pesantren Daarul Ikhlas Nipah Panjang akan mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad pada hari Senin,  tanggal 31 Oktober malam mulai pukul 20.00 Wib dengan mengundang Ustad  kondang DR. Muhammad Yahya Waloni. 

Ustad mantan pendeta asli dari Sulawesi Utara ini sempat viral dan terkenal di seluruh antero negeri. Putra bungsu dari 7 bersaudara anak perwira menengah TNI ini menyandang gelar Doktor Theologi. 

Ustad yang dulu "Ngegas" dalam setiap kali ceramahnya, kini mulai berbicara dengan kelembutan setelah menjalani hukuman selama 5 bulan dalam kasus ujaran kebencian. 

Ustad Heli Januadi AM.Keb Mubaligh muda asal Nipah Panjang yang juga Ketua Yayasan Pondok Pesantren Daarul Ikhlas saat di hubungi mengatakan " Dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW kalo ini kami menghadirkan Ustad DR M Yahya Waloni dari Jakarta." ujarnya

Kami mengundang seluruh masyarakat Tanjabtim umumnya dan masyarkat Nipah Panjang khususnya untuk menghadiri majelis ilmu tersebut. Kesempatan ini adalah kesempatan terbaik bagi masyarakat untuk menyaksikan secara langsung ceramah beliau, dimana selama ini kita hanya bisa menyaksikannya lewat chanel youtube, "katanya.

Doakan semoga tidak ada halangan berarti agar supaya beliau dapat dengan selamat menuju Pesantren Daarul Ikhlas Kecamatan Nipah Panjang dan kita dapat berkumpul bersama beliau di malam acara peringatan maulid nabi tersebut. " tutupnya. ( MRD )

Senin, 24 Oktober 2022

Sedot Air PAM Pakai Pompa, Rugikan Pelanggan Lainnya.

Gerebek Online, Bandar Jaya. Peningkatan pelayanan dan pengawasan SPAM Rantau Rasau diharapkan bekerja maksimal. Air banyak yang tak mengalir ke rumah warga akibat dari banyaknya penggunaan pompa penyedot air oleh warga.

Seperti yang di alami oleh Ameliza pelanggan SPAM Rantau Rasau dimana telah 2 hari air tidak mengalir lancar ke rumah, karena diduga ada warga menyedot air dari pipa PDAM dengan pompa air.

“Jika ada yang menyedot air dengan pompa tentunya aliran air tak akan lancar masuk ke rumah, belum lagi jika memang dorongan air dari SPAM Rasau tak kuat ditambah warga yang menyedot air dengan pompa maka kita tak akan kebagian sama sekali .” katanya, Selasa (25/10/2022).

Warga yang tidak kebagian air pun mengeluhkan hal ini dan akan  melaporkannya ke SPAM Rantau Rasau.

Buktinya, saat listrik padam, aliran air di Kelurahan Bandar Jaya justru lancar. Pompa air kan pakai listrik, begitu listriknya mati, airnya justru menyala lancar ke semua rumah,” ujarnya.

Karena inilah, SPAM Rantau Rasau jangan pernah mengizinkan warga menggunakan pompa air untuk menyedot air langsung dari pipa PDAM, jika perlu lakukan razia besar-besaran bersama penegak hukum.

“Kami minta team SPAM Rasau melakukan pemerikasaan ke rumah-rumah warga, jika ada yang ketahuan melakukan penyedotan air agar supaya dapat diberikan sanksi tegas. ” katanya

Terpisah Aris Kepala SPAM Rasau dihubungi melalui WA menegaskan bahwa aliran air di wilayah Bandar Jaya cukup deras, tak ada kendala apapun. Saat diminta penjelasan mengenai warga yang diduga menyedot air dengan mesin pompa dia mengatakan dengan tegas " Tak diperbolehkan menyedot air dengan pompa, karena akan merugikan pelanggan lainnya, " ujarnya.

Kita akan menuju lokasi bang, akan kita cek apa masalahnya, atau ada buntu di krannya nanti kita pastikan. Ada memang sebagian warga yang tak sabar menyedot air dengan pompa, nanti kita tegur bang, " tutupnya.

Dilain pihak Sarwo selaku team tehnik ( PPTK ) menjelaskan Voltase normal 380 atau 400 Watt agar tekanan air berjalan maksimal, jika semua berjalan normal air tetap tak mengalir artinya ada kendala lain. Kami himbau kepada warga agar supaya jangan menyedot air dengan pompa untuk kepentingan pribadi, karena dapat menyebabkan aliran air di tempat lain menjadi terhambat. " tegasnya ( MRD )


Rabu, 12 Oktober 2022

Runi Nadi Menang Telak di Pilkades Sungai Dusun, " Alhamdulillah 92 % Lebih Masyarakat Menginginkan Saya Kembali, "


Sungai Dusun, Gerebek Online. Pelaksanaan Pilkades serentak di 45 Desa di Kabupaten Tanjabtim berlangsung sukses, salah satunya dilakukan di Desa Sungai Dusun Kecamatan Rantau Rasau, Rabu ( 12/10/22 ).

Pada kesempatan ini Kades Petahana Runi Nadi menang telak dari rivalnya Besse Yuliana dengan perolehan suara 170 Vs 14 suara atau 92,39 % suara dibabat habis Kades Petahana.

Mengetahui hasil pleno perhitungan suara dengan hasil tersebut Kades Runi Nadi mengatakan " Alhamdulillah kepercayaan masyarakat sangatlah tinggi untuk saya memimpin kembali Desa Sungai Dusun ini, dan ini diluar prediksi saya, " ujarnya berseloroh.

Banyak hal yang harus kita perbaiki ke depan, terutama soal infrastruktur di desa. Kita akan berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan maupun kabupaten untuk bagaimana mendorong geliat pembangunan secara bertahap. Bukankah prinsip dalam pembangunan tentunya harus adil dan merata. Kami butuh support tentunya, agar harapan masyarakat dapat terwujud, utamanya soal akses jalan yang kurang layak dilalui apalagi jika musim penghujan, " jelasnya. 

Terima kasih kepada masyarakat Desa Sungai Dusun yang telah mempercayakan saya kembali memimpin desa ini selama 3 periode. Mari kita sama-sama berbuat untuk desa ini, hal kecil apapun yang bermanfaat kita wajib lakukan agar desa ini dapat bersaing dengan desa lainnya yang lebih dulu maju pembangunannya. Special thanks untuk para panitia pemilihan yang berhasil menggelar pesta demokrasi ini dengan lancar, aman dan terkendali."tutup Kades pencinta jam tangan merah ini. ( MRD )

Unggul Di Semua TPS Pilkades Desa Rantau Rasau 1, Deni Permana " Perjuangan Ini Tak Mudah ".

Rantau Rasau 1, Gerebek Online. Deni Permana,S,Pd  meraup suara terbanyak pada pemilihan kades ( Pilkades ) serentak 2022 Desa Rantau Rasau 1 Kecamatan Rantau Rasau Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Rabu ( 12/10/22 ).

Kades Deni Panggilan akrabnya mengalahkan rivalnya Khoirul Amri Purwa S,Pd. Pemilik usaha pertamini ini harus bertekuk lutut dan mengakui kehebatan strategi politik kades petahana.

Deni Permana dengan ( No Urut 2 ) unggul di 4 TPS yang telah di tentukan panitia pemilihan dengan meraih 908 suara, sementara Khoriul Amri Purwa ( No Urut 1 ) meraih 740 suara. Sekalipun menang di semua TPS namun Kades Deni, wajib mengakui bahwa sebagai pendatang baru Cakades Amri mempunyai team yang cukup tangguh.

Berikut hasil perolehan suara Per TPS :

TPS I    No Urut 1 ( 202 )  No Urut 2 ( 209 )

TPS II   No Urut 1 ( 181 ) No Urut 2 ( 223 )

TPS III  No Urut 1 ( 167 ) No Urut 2 ( 262 )

TPS IV  No Urut 1 ( 190 ) No Urut 2 ( 214 )

Kades terpilih untuk yang ketiga kalinya ini menyampaikan rasa terima kasih kepada warga Desa Rantau Rasau 1 yang telah melaksanakan pesta demokrasi ini dengan baik. " Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada masyarkat Desa Rantau Rasau 1 yang telah meluangkan waktunya untuk mengikuti pesta demokrasi di desa yang kita cintai ini, semuanya berjalan dengan aman dan lancar " ujarnya.

Kesempatan memimpin periode ketiga di desa ini tak akan pernah saya sia-siakan, banyak PR yang masih harus saya kerjakan diantaranya pembangunan infrastruktur dan SDM di desa. Marilah kita bergandengan tangan untuk mewujudkan itu semua, " lanjutnya.

Perjuangan ini tak mudah, saya dan team harus memainkan strategi jitu dalam pertarungan kali ini. Telah 2 kali saya bertarung, pola strategi politik rival saya pun berbeda-beda caranya. Namun alhamdulillah atas izin Allah SWT saya dapat memenangkan pertarungan ini.

Apa hal yang paling penting dalam memenangkan pertarungan pilkades ini pertanyaan penutup media ini ???? Team yang solid adalah kunci kemenangan saya dan yang paling penting tanpa ada  pengkhianatan !!!! Selain daripada itu saya menguasai peta politik rival saya, beserta siapapun yang bermain belakangnya ," tutup Kades yang dikenal dekat dengan jurnalis ini. ( MRD )


Camat Rantau Rasau " Alhamdulillah Pilkades Serentak 2022 Berjalan Kondusif, Aman, Lancar ".

Rantau Rasau, Gerebek Online. Pemilihan Kades ( Pilkades ) serentak tahun 2022 di wilayah Kecamatan Rantau Rasau berjalan dengan kondusif,  aman dan lancar.

Sejauh ini 5 desa yang melaksanakan pilkades telah meyelesaikan proses pleno perhitungan suara diantaranya Desa Sungai Dusun, Desa Rantau Rasau 1, Desa Rantau Jaya, Desa Bangun Karya dan Desa Tri Mulyo.

Saat diminta tanggapannya soal pelaksanaan Pilkades serentak Camat Rantau Rasau M.Yani,SE mengatakan " Alhamdulillah seluruh tahapan telah kita lalui sampai dengan pleno perhitungan di tingkat desa. Secara keseluruhan berjalan dengan kondusif, aman dan lancar," ujarnya Rabu, 12/10/2022 saat meninjau TPS Desa Tri Mulya.

"Saya lihat antusiasme masyarakat cukup tinggi dalam mengikuti pesta demokrasi di masing-masing desa yang melaksanakan Pilkades. Berbondong-bondong warga mulai pukul 07.30 wib sudah menuju TPS untuk melakukan pencoblosan. Dengan kondisi tersebut kita yakin pastisjpasi pemilih akan menembus angka minimal 80 persen," lanjutnya.

Kami atas nama Forkompicam mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia pemilihan yang terlibat di masing-masing desa, rekan-rekan TNI-Polri yang membantu dalam hal pengamanan. Dan tentunya yang tak kalah penting terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah ikut serta dalam mensukseskan pesta demokrasi di pilkades serentak tahun ini, ",katanya.

Selamat bagi yang telah memenangkan kontestasi pilkades ini, selamat mengemban amanah bagi yang menang, dan yang kalah agar tetap berlapang dada serta tetap selalu optimis. Harapan kami agar cakades yang kalah dapat bekerjasama dengan kades terpilih nantinya untuk sama-sama membangun desanya. " tutupnya..

Berikut nama kades terpilih hasil pilkades serentak Kecamatan Rantau Rasau Tahun 2022 :

1) Desa Sungai Dusun ( Runi Nadi )

2) Desa Rantau Rasau 1 ( Deni Permana )

3) Desa Rantau Jaya ( Sumaryadi )

4) Desa Bangun Karya ( Bambang Suwito )

5) Desa Tri Mulyo ( Tukiran ).  

Selain Forkompicam pelaksanaan Pilkades Kecamatan Rantau Rasau juga di monitor secara langsung oleh utusan dari Pemkab Tanjabtim yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan Drs Berliyan, Sekdis Pendidikan Trisyanto,SE, Kabid Pembinaan SMP Joko Purnomo,ST. Kasat Narkoba Polres Tanjabtim Iptu Rachmat Hidayat,S.Tr.K dan KBO Narkoba Ipda Agung. ( MRD ).