Rantau Rasau, Gerebek Online. Pemilihan Kades ( Pilkades ) serentak tahun 2022 di wilayah Kecamatan Rantau Rasau berjalan dengan kondusif, aman dan lancar.
Sejauh ini 5 desa yang melaksanakan pilkades telah meyelesaikan proses pleno perhitungan suara diantaranya Desa Sungai Dusun, Desa Rantau Rasau 1, Desa Rantau Jaya, Desa Bangun Karya dan Desa Tri Mulyo.
Saat diminta tanggapannya soal pelaksanaan Pilkades serentak Camat Rantau Rasau M.Yani,SE mengatakan " Alhamdulillah seluruh tahapan telah kita lalui sampai dengan pleno perhitungan di tingkat desa. Secara keseluruhan berjalan dengan kondusif, aman dan lancar," ujarnya Rabu, 12/10/2022 saat meninjau TPS Desa Tri Mulya.
"Saya lihat antusiasme masyarakat cukup tinggi dalam mengikuti pesta demokrasi di masing-masing desa yang melaksanakan Pilkades. Berbondong-bondong warga mulai pukul 07.30 wib sudah menuju TPS untuk melakukan pencoblosan. Dengan kondisi tersebut kita yakin pastisjpasi pemilih akan menembus angka minimal 80 persen," lanjutnya.
Kami atas nama Forkompicam mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia pemilihan yang terlibat di masing-masing desa, rekan-rekan TNI-Polri yang membantu dalam hal pengamanan. Dan tentunya yang tak kalah penting terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah ikut serta dalam mensukseskan pesta demokrasi di pilkades serentak tahun ini, ",katanya.
Selamat bagi yang telah memenangkan kontestasi pilkades ini, selamat mengemban amanah bagi yang menang, dan yang kalah agar tetap berlapang dada serta tetap selalu optimis. Harapan kami agar cakades yang kalah dapat bekerjasama dengan kades terpilih nantinya untuk sama-sama membangun desanya. " tutupnya..
Berikut nama kades terpilih hasil pilkades serentak Kecamatan Rantau Rasau Tahun 2022 :
1) Desa Sungai Dusun ( Runi Nadi )
2) Desa Rantau Rasau 1 ( Deni Permana )
3) Desa Rantau Jaya ( Sumaryadi )
4) Desa Bangun Karya ( Bambang Suwito )
5) Desa Tri Mulyo ( Tukiran ).
Selain Forkompicam pelaksanaan Pilkades Kecamatan Rantau Rasau juga di monitor secara langsung oleh utusan dari Pemkab Tanjabtim yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan Drs Berliyan, Sekdis Pendidikan Trisyanto,SE, Kabid Pembinaan SMP Joko Purnomo,ST. Kasat Narkoba Polres Tanjabtim Iptu Rachmat Hidayat,S.Tr.K dan KBO Narkoba Ipda Agung. ( MRD ).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar