Rantau Rasau, Gerebek Online. Keluarga mantan Kades Pematang Mayan, Suhartono menggelar tahlilan tujuh hari meninggalnya almarhum. Tahlilan itu digelar bersamaan dengan acara doa bersama meninggalnya Suhartono Kades Pematang Mayan.
Tahlilan dan doa bersama itu digelar di rumah duka di Desa Pematang Mayan, Suhartono diketahui berpulang pada Rabu (16/12) lalu.
Sekda Tanjabtim, Sapril,S.IP menghadiri acara tahlilan dan doa bersama tersebut di dampingi oleh Kadis Nakertrans Mariontoni,S,Sos, Camat Rantau Rasau Budi Wahyu,S.IP, MH, Kapolsek Rantau Rasau Iptu Khairul Harahap,SE.
Sekda mengaku tak membayangkan momen malam seperti ini bakal terjadi, dibanding malam-malam yang lain. Hari ini sudah direncanakan memang sejak lama untuk ada tahlilan 7 hari (kepulangan) Pak Kades Pematang Mayan. Bayangan itu tidak pernah ada. Saya rasa kita semua di sini merasakan kehilangan yang luar biasa," ujar Sekda saat di wawancarai di rumah duka, Selasa (21/12/2021).
Sore hari tadi saya meluncur dari Jambi menuju Rantau Rasau karena ada kegiatan di Jambi, malam sampe di Rantau Rasau langsung menuju ke rumah duka untuk bertakziah di hari ke tujuh. Banyaknya kegiatan di Kabupaten, sehingga kami tak sempat hadir saat pemakaman beliau beberapa waktu yang lalu.
Sekda Sapril kemudian mengajak kepada semua pihak untuk mendoakan Almarhum Pak Kades Suhartono, Sekda menilai almarhum merupakan sosok pekerja keras dan bertanggung jawab.
"InsyaAllah kita doakan almarhum bapak Hartono, dipanggil pulang dalam keadaan husnul khatimah," katanya.
Dalam kesempatan itu, Sekda menyebut sebagai peringatan bagi semuanya yang masih hidup. "Ini adalah suatu ujian bagi kita semua. Ini adalah suatu peringatan bagi kita semua," ucap Sapril
Mantan Sekwan Tanjabtim itu menyebut, selama menjadi Sekda, dirinya sebagai orang yang tahu bahwa beliau orang baik dan terkenal dekat dengan masyarakat. Kades 3 periode itu, gaul dan bersahaja",tegasnya.
"Saya paham masing-masing karakter Kepala Desa di Tanjabtim,apalagi beliau, saya paham sekali. Beliau orang yang punya komitmen, humoris dan bijaksana" imbuh Sapril.
Diketahui, Kades Suhartono meninggal dunia pada Rabu, 16 Desember 2021. Almarhum meninggal dunia karena diduga serangan jantung. ( ML )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar